Sering kita tahu bahwa prihal resolusi keuangan dan juga resolusi-resolusi lain masih sebatas dibicarakan hanya ketika orang sedang, akan, dan baru saja mengalami pergantian tahun. Tak bisa dimungkiri, tahun baru menjadi waktu yang biasa digunakan orang untuk merombak kehidupan, salah satunya kehidupan finansial. Karenanya ada banyak resolusi yang diniatkan sebagian orang.
Salah satu resolusi yang dibikin dengan tujuan baik tersebut adalah membuat resolusi keuangan. Yaitu satu resolusi yang di dalamnya berisi mengenai tata cara pengaturan dan pengelolaan keuangan.
Daftar Isi
Memiliki program keuangan yang jelas dan ringkas untuk tahun yang sedang dan akan dijalani menjadi hal yang tak bisa diabaikan, dan tidak cukup hanya dengan memiliki angan-angan hidup hemat. Akan menjadi lebih baik lagi jika juga menuliskan sebuah resolusi keuangan yang jelas dan dapat ditindaklanjuti.
Receh uang kembalian setelah belanja sebaiknya dikumpulkan ke dalam satu wadah. Apabila kebiasan ini rutin dilakukan, akan ada kemungkinan bisa menghemat beberapa ratus ribu rupiah selama setahun. Gunakan uang itu untuk membayar hutang, berinvestasi dengan membeli saham dan obligasi, atau juga pergi berlibur.
Pengetahuan adalah kekuatan. Bila bertanya pada sepuluh orang, misalnya, berapa yang mereka habiskan tahun lalu untuk membeli buku atau tiket film, sembilan di antaranya mungkin tidak bisa menjawab. Hal ini disebabkan banyak yang tidak
memiliki buku kas bulanan.
Hanya dengan mencatat pemasukan dan pengeluaran melalui ponsel, seseorang menggunakan perangkat lunak keuangan pribadi seperti aplikasi akun.biz. Karena ketika rutin membuat pencatatan pemasukan dan pengeluaran setiap bulan, pada akhir tahun jangan terkejut dengan banyaknya jumlah dikeluarkan untuk membeli barang-barang kecil membeli cappuccino atau nongkrong di kafe.
Memiliki pekerjaan dengan pendapatan pasti setiap bulan adalah jaminan sumber keuangan yang pasti. Agar tidak bosan dengan rutinitas yang itu-itu saja, milikilah sebuah hobi. Salah satu cara untuk menikmati pekerjaan adalah dengan melakukan
hal-hal yang disukai, hobi yang menarik untuk ditekuni misalnya seperti fotografi atau menari. Temukan cara untuk mengubah hobi tersebut sehingga bisa menghasilkan uang. [des]