Tips ataupun cara cermat menabung di zaman sekarang ini sepertinya sudah menjadi hal yang dibutuhkan ketika menghendaki kehidupan lebih baik di masa depan. Apabila di tahun ini Anda telah terbiasa menabung bisa mungkin sudah semakin mantap dalam melanjutkan kebiasaan baik tersebut. Namun bagi Anda yang belum, kebiasaan menabung bisa segera dilakukan sepanjang tahun ini. Ingat, tak pernah ada kata terlambat dalam memulai kebiasaan menabung.
Memulai atau melanjutkan kebiasaan menabung tak lain demi mendapatkan kehidupan yang lebih baik di masa depan. Memulainya dengan check dan recheck keuangan pribadi selama seminggu ini bisa pula menjadi tindakan yang membantu dalam mengelola keuangan.
Daftar Isi
Memang benar, tidak semua orang memiliki situasi keuangan yang sama. Beberapa orang bisa jadi memiliki banyak utang, dan beberapa yang lain bisa menabung serta berinvestasi dengan lancar. Karena itu, cara cermat menabung paling mudah adalah dengan memulai dari yang sedikit, selanjutnya bisa melakukan hal yang lainnya juga. Yang pasti, sila tentukan tujuan dalam menabung itu. Di bawah ini adalah contoh yang bisa disimak pada tips cermat menabung untuk masa depan.
Sebagaimana disebutkan di ata, paling utama silakan menentukan tujuan dan alasan kuat untuk menabung dan atau berinvestasi. Alasan karena ingin berhemat saja tidaklah cukup. Sila menyusun lis rencana masa depan dari menabung dan melakukan investasi. Pengelolaan kekayaan berbasis tujuan bermanfaat untuk memaksimalkan seberapa efektif seseorang tersebut mengelola uang.
Dalam menjalani hidup sehari-hari, seseorang harus memikirkan bagaimana bekerja dengan mendapatkan penghasilan yang realistis, bahkan lebih, sehingga bisa menabung.
Jangan terlalu pelit dalam hal manajemen keuangan pribadi yang ada hubungannya dengan menjaga hubungan baik dengan
relasi. Mungkin memberikan hadiah ulang tahun untuk ibu, berlibur, atau juga menghadiri undangan ulang tahun bukan hal
yang harus dihindari. Agar terhindar dari pengeluarkan dadakan yang besar, silakan menyusun lis hadiah ulang tahun itu beberapa bulan sebelumnya. Jangan lupa, siapkan pos khusus untuk dana darurat kondangan.
Terkadang perubahan sederhana dapat memberikan efek jangka panjang yang baik. Misalnya membawa bekal sendiri. Membawa bekal sendiri saat ke kantor atau kuliah dapat mengurangi banyak pengeluaran. Mulai bulan ini atau mungkin bulan depan, cobalah membawa bekal makan siang sendiri. Setidaknya tiga kali seminggu. Dan lihat seberapa banyak uang ‘jajan’ yang bisa ditabung. Sila disimpan uang ekstra tersebut dengan baik.
Butuh saran untuk menyiapkan bekal? Resep bekal mudah dan menarik banyak bertebaran ketika Anda berselancar di internet dan mencarinya dengan mesin perambah; Google, Bing, Yahoo, dan lain sebagainya. Atau bisa pula dicari menggunakan fasilitan search di sosial media dengan tagar khusus; trik menabung, cara cermat menabung, dan lain-lain.
Seseorang takkan bisa mengetahui seberapa banyak uang yang bisa dihemat tanpa melakukan pencatatan pemasukan dan pengeluarkan pribadi. Karenanya, sila membiasakan diri dalam mencatat semua pemasukan. Pun mencatat pengeluaran, terutama makanan dan minumanm seperti kopi, snack, dan lain-lain. Hal ini akan membantu menghindari pembelian yang tidaak perlu.
Jika tidak telaten melakukan pencatatan harian dan bulanan dengan manual, saat ini Anda bisa memanfaatkan aplikasi buku kas online AKUNbiz. Dengan pengoperasian melalui gawai pun laptop/komputer, aplikasi keuangan online ini bisa Anda gunakan sebagai alat bantu pencatatan pemasukan dan pengeluarkan secara mendetail. [des]