cara hemat ibu rumah tangga – Dalam perencanaan keuangan keluarga terdiri dari 2 hal yang pokok. Pertama adalah pemasukan uang yang masuk dan yang kedua adalah pengeluaran uang yang terjadi. Kedua hal tersebut haruslah dapat benar-benar di kelola dengan baik. Tentu saja manajemen keuangan yang baik haruslah pengeluaran harus lebih kecil dari pemasukan. Untuk itu perlu adanya pengelolaan pengeluaran keuangan dengan cermat. Hal ini biasanya haruslah di kuasai oleh ibu rumah tangga yang memang bertugas untuk mengelola keuangan tersebut.
Baca juga cara mengatur keuangan untuk kehamilan
Di artikel kali ini kita akan membahas bagaimana cara hemat ibu rumah tangga dalam mengelola keuangan keluarga. Banyak tips yang akan di jelaskan disini agar pengeluaran keuangan keluarga dapat lebih di hemat. Untuk itu mari kita simak beberapa tips berikut ini.
Daftar Isi
Cara hemat untuk ibu rumah tangga ini memang masih tergolong tradisional. Tetapi dengan cara ini masih sangatlah efektif untuk menghemat anggaran pengeluaran. Karena dengan memilah satu persatu pengeluaran yang harus dikeluarkan akan lebih tertata untuk budget pengeluarannya. Misalnya setelah suami gajian, cobalah untuk memilah antara untuk kebutuhan pokok sehari-hari, kebutuhan untuk biaya listrik dan air, kebutuhan untuk biaya sekolah dan uang saku sekolah anak, kebutuhan belanja sekunder, dan kebutuhan lainnya. Dari cara tersebut Anda akan mengetahui berapa pengeluaran ang pasti untuk Anda keluarkan. Sehingga sisa uang dari semua pengeluaran tersebut bisa Anda simpan untuk kebutuhan mendadak yang akan muncul kedepannya.
Baca juga cara mengatur keuangan gaji 2 juta
Catatlah semua kebutuhan pokok yang harus dibeli sebelumnya untuk dibeli saat berbelanja. Kalau perlu catat di kertas dan ditempel di pintu kulkas, agar Anda selalu ingat kebutuhan apa yang harus dibeli. Jadi saat Anda akan berbelanja sudah mengetahui kebutuhan apa saja yang akan dibeli. Usahakan sesuai dengan apa yang dibutuhkan, agar uang yang Anda belanjakan sesuai dengan kebutuhan. Setelah berbelanja, usahakan catat semua pengeluaran yang sudah dibelanjakan. Bila Anda terlalu ribet untuk mencatat pengeluaran, bisa Anda pakai aplikasi keuangan yang mudah dipakai. Seperti yang sudah dijelaskan disini beberapa aplikasi keuangan yang praktis dipakai untuk mencatat keuangan.
Di Supermarket Biasanya barang-barang kebutuhan rumah tangga sering ada diskon. Untuk itu manfaatkanlah diskon tersebut untuk kebutuhan belanja keluarga Anda. Kalau perlu amati tanggal-tanggal yang biasanya di supermarket sering ada diskon. Memang cara ini konyol kalau dipikir, tetapi bila bisa di manfaatkan kenapa tidak? Tetapi juga perlu diperhatikan tanggal kadaluwarsanya, jangan sampai Anda membeli banyak barang diskon yang jangka waktunya mendekati kadaluwarsa.
Baca juga permasalahan keuangan keluarga
Cara hemat ibu rumah tangga ini, pasti menurut Anda masih terlalu aneh kalau belum terbiasa melakukannya. Tetapi kalau Anda terbiasa melakukannya akan terasa bermanfaat sekali. Karena dengan membuat menu makanan secara mingguan, tentu akan lebih menghemat uang belanja untuk makanan sehari-hari di keluarga Anda. Dengan membuat menu makanan mingguan, tentu saja Anda dapat menentukan berapa banyak kebutuhan sayuran dan lauk dalam seminggu. Sehingga dengan membeli sayur dan lauk lebih banyak tentunya juga lebih murah harganya. Jadi setiap sisa uang belanja sayuran bisa disimpan atau di masukkan di pos pengeluaran lain yang masih butuh untuk ditambahi budgetnya.
Baca juga cara mengatur keuangan rumah tangga
Bila keuangan keluarga memang tergolong pas-pasan, hindarilah untuk membeli barang yang bermerk. Fokuslah pada fungsinya barang tersebut untuk digunakan. Kalau memang yang merk biasa sudah sesuai dengan fungsi yang dibutuhkan, kenapa harus membeli merk yang lebih mahal? Biasanya ibu-ibu sering mengabaikan hal ini karena terbawa gengsi. Jangan sampai gengsi tersebut malah mengikis keuangan keluarga yang seharusnya dapat dimanfaatkan untuk dipakai kebutuhan penting lainnya.
Demikianlah sebagian kecil cara hemat ibu rumah tangga mengelola keuangan keluarga. Simak juga artikel lainnya yang membahas tentang kesalahan mengelola keuangan yang sudah dijelaskan disini. Semoga rtikel ini bermanfaat untuk Anda sebagai ibu rumah tangga yang ingin berhemat.